Hamil 14 Minggu : Panduan Ibu Hamil Lengkap

Hamil 14 minggu

Hamil 14 minggu berarti usia kehamilan anda sudah memasuki bulan ke-empat dan telah memasuki trimester kedua, dengan usia 14 minggu. Terdapat perubahan yang terjadi pada ibu. Baju ibu pada fase ini mungkin mulai terlihat. Anda dapat mengenakan pakaian yang lebih longgar dengan bahan rubber dan tentunya longgar.

Pada fase ini respon tubuh dapat tergantung kehamilan sebelumnya, bagaimana respon tubuh ketika sebelumnya hamil. Namun secara umum, tubuh dapat mengakomodasi pertumbuhan janin dan rahim yang lebih cepat, sehingga membuat ibu terlihat hamil lebih dini. Bacalah Panduan Ibu Hamil Lengkap.

Bacaan Lainnya

Perkembangan Janin Hamil 14 Minggu

Pada saat ini, ukuran janin dengan panjang janin 10 cm, dan beratnya sekitar 50 gram atau 0.05 kilogram. Janin terus berkembang dan mature pada saat ini. Lengan janin mulai memanjang dan terpisah dari tubuh. Liver (hati) mulai memproduksi cairan empedu (bile), dan lien (spleen) mulai memproduksi sel darah merah.

Perkembangan otak janin mulai tampak, otot wajah mulai berkontraksi, kontraksi dan relaksasi. Janin mulai menyedot-nyedot jarinya. Karena anda mulai memasuki trimester kedua, perkembangan kritis masa embrional telah selesai, dan peluang terjadi keguguran sangat kecil.

Apa yang harus dilakukan pada Hamil 14 Minggu

Ibu hamil mungkin mulai merasa moodnya ekstrim dipuncak pada kehamilan. Jangan khawatir, perubahan mood adalah hal yang sering terjadi dan hal yang wajar. Ibu akan senang dengan kehamilan, tetapi terkadang merasa stress dan penuh kekhawatiran terutama bila hamil pertama kali. Kadang terlintas pertanyaan dalam benak ibu, seperti:

  • Apakah janin dan bayi saya sehat?
  • Bagaimana saya mengelola keuangan sehari-hari nanti?
  • Akankah saya menjadi orangtua yang baik?
  • Apa saja yang harus saya persiapkan bagi kelahiran bayi saya?
Baca Juga:  Hamil 3 minggu : Panduan Ibu Hamil Lengkap

Kehamilan adalah perubahan hidup yang terisi semua jenis perubahan fisik dan emosional. Pada fase ini, pengendalian stress dan emosional, serta meningkatkan pola hidup sehat diperlukan. Dengan hidup sehat, janin akan senantiasa sehat juga.

  1. Tips Untuk Ibu Hamil

Ibu mungkin mempunyai tanda lahir saat pertama kali kehidupan atau mungkin tanda lahir baru muncul selama kehamilan. Hal ini berkaitan dengan kehamilan, dimana adanya tanda lahir baru dan perubahan tanda lahir harus diperiksaan ke dokter. Terutama identifikasi bentuk serta warnanya. Dikhawatirkan terjadi ruam dan tanda penyakit berbahaya.

  1. Tips Untuk Suami

Selama kehamilan ase awal ini, ibu akan berjuang dengan merasa mudah lelah. Ibu membutuhkan tidur siang dan istirahat, serta mengurangi pekerjaan rumah. Jagalah pasangan anda dengan istirahat yang cukup. Selain itu, buatlah ibu hamil senang dan cobalah membuat surprise dengan memberinya kejutan yang membahagiakan, seperti mengajaknya dinner, lunch dan surprise lainnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *